PENINGKATAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK MENGGUNAKAN MODEL AUDIOTORY INTELLECTUALLY AND REPETITION (AIR) PADA PEMBELAJARAN TEMATIK TERPADU DI KELAS IV SDN 13 SURAU GADANG KOTA PADANG
Keywords:
Hasil Belajar , Audiotory, Intellectually and Repetition (AIR), Tematik TerpaduAbstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar peserta didik pada pembelajaran tematik terpadu. Hal ini terlihat dalam pembelajaran tematik terpadu masih ditekankan pada penguasaan materi sehingga suasana belajar menjadi kaku, membosankan dan peserta didik tidak ditempatkan pada objek pembelajaran sehingga mereka tidak dapat mengembangkannya dalam mengemukakan pendapat. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar peserta didik menggunakan Audiotory, Intellectually, and Repetition pada pembelajaran tematik terpadu di kelas IV SDN 13 Surau Gadang.
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri atas empat tahap yaitu: perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus yang terdiri dari tiga kali pertemuan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah guru dan peserta didik kelas IV SDN 13 Surau Gadang Kota Padang dengan jumlah 30 orang peserta didik. Teknik pengumpulan data terdiri dari observasi dan dokumentasi. Instrumen penelitian terdiri dari lembar observasi dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis data kualitatif dan kuantitatif.
Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil pembelajaran peserta didik di kelas IV. Peningkatan ini dapat dilihat dari: rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) siklus I adalah 60 % dan siklus II adalah 75%. Pelaksanaan pembelajaran pada aspek guru pada siklus I adalah 63 % dan siklus II adalah 80%. Pelaksanaan pembelajaran pada aspek peserta didik pada siklus I adalah 61% dan siklus II 77%. Hasil belajar peserta didik pada siklus 1 adalah 65 % dan siklus 78 % Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model Audiotory, Intellectually and Repetition di kelas IV SDN 13 Surau Gadang Kota Padang dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada pembelajaran Tematik Terpadu.